English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Sunday, March 13, 2011

Pep Guardiola Bakal Tangani Arsenal

Di bawah Arsene Wenger, Arsenal telah puasa gelar dalam enam tahun terakhir ini. Kondisi itu membuat Board Director Arsenal berencana menggantikan pelatih asal Prancis itu dengan Josep Pep Guardiola yang sukses dengan Barcelona.

Harian Inggris, The Daily Star mengabarkan muncul kekhawatiran di jajaran petinggi kubu Catalan perihal sang entrenador, yang hanya mau memperpanjang kontraknya selama setahun. Padahal, mereka berharap Pep bersedia meneken kontrak berdurasi lebih panjang. Kini keluar nama Arsenal sebagai destinasi potensial bagi Guardiola begitu masa kerjanya habis pada 2012.

Sebelumnya, pria yang mengantar Barca meraih enam gelar sekaligus pada 2009 itu santer digosipkan akan menjadi suksesor Sir Alex Ferguson di Manchester United, tapi The Gunners dengan filosofi sepakbola menyerangnya dilaporkan lebih sesuai dengan Guardiola.

Kunci dari kemungkinan kepindahan ini tentu saja menyangkut masa depan manajer Arsenal sekarang, Arsene Wenger, yang sudah bersama klub London Utara itu selama hampir 15 tahun.

The Professor sebenarnya masih mendapat dukungan penuh dari dewan direksi di Emirates. Meski begitu, puasa gelar yang telah melanda selama enam tahun tentunya membuat posisi pelatih asal Prancis itu tak benar-benar aman. Jika kembali gagal musim ini, dengan satu-satunya kans meraih silverware tinggal di Liga Primer, perjalanan Arsenal musim depan akan sangat krusial bagi Wenger.

0 comments:

Post a Comment