English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Monday, January 31, 2011

FOTO-FOTO SOEKARNO BUAT ANDA KAGUM ^^

1.
Spoiler for SUKARNO BERSAMA PEMIMPIN DUNIA
Spoiler for pic

Ir. Sukarno, lahir di Blitar, Jawa Timur, 6 Juni 1901 dan wafat 21 Juni 1970 (usia 69) di Jakarta. Dimakamkan di kota Blitar. Ir. Sukarno yang dipanggil dengan nama akrab “Bung Karno” adalah Presiden Indonesia pertama yang menjabat pada periode 1945 – 1966. Ia memainkan peranan penting untuk memerdekakan Indonesia dari penjajahan Belanda. Ia adalah penggali Pancasila. Ia adalah Proklamator Kemerdekaan Indonesia(bersama dengan Mohammad Hatta) yang terjadi pada tanggal 17 Agustus 1945.



2.
Spoiler for SUKARNO BERSAMA PEMIMPIN DUNIA
Spoiler for pic


Presiden Sukarno sedang bersalaman dengan Sekjen PBB, Dag Hammarskjold (Foto : 24 Mei 1956).
-
DagHammarskjold, diplomat Swedia,menjabat sebagai SekJen PBB yang kedua. Ia menjabat dariApril 1953 sampai kematiannya akibat kecelakaan pesawat pada September 1961.


3.
Spoiler for SUKARNO BERSAMA PEMIMPIN DUNIA
Spoiler for pic


Presiden Sukarno sedang berbicara dengan Mao Tse Tung (Mao Zedong) (Foto: 24 Nopember 1956).
-
Mao Zedong (26 Desember 1893 – 9 September 1976)adalah pendiri negara Republik Rakyat Cina pada tahun 1949dan memimpin negara itu sejaktahun 1949 sampai kematiannya pada tahun 1976. Mao juga sebagai pemimpin Partai Komunis Cina yang memenangkan perang saudara pada tahun 1949 melawan kaum nasionalis Cina, Kuomintang, yang dipimpin oleh Chiang Kai Shek. Kaum nasionalis akhirnya melarikan diri ke Taiwán dan mendirikan negara sendiri.
-


4.
Spoiler for SUKARNO BERSAMA PEMIMPIN DUNIA
Spoiler for pic


Presiden Sukarno baru tiba di bandara Washington DC, AS, pada siang hari. Didampingi oleh wakil presiden AS, Richard Nixon, Bung Karno disambut penuh oleh pasukan AS dengan 21 kali tembakan kehormatan. Bung Karno tiba di Washington dalam rangka kunjungan selama 18 hari di AS atas undangan Presiden AS, David DwightEisenhower(Foto: 16 Mei 1956).

-
Richard Milhous Nixon (9 Januari 1913 – 22 April 1994) adalah Wakil Presiden Amerika Serikat ke 36 (1953 – 1961) dan Presiden Amerika Serikat ke 37 (1969 -1974). Ia merupakan presiden Amerika Serikat pertama yang mengundurkan diri dari jabatannya. Pengunduran datang sebagai tanggapan atas ruwetnya skandal yang disebut “Skandal Watergate”. Ia mengumumkan berakhirnya Perang Vietnam yang telah menelan korban ribuan tentara AS (tewas 58.209, terluka 153.303) dan ratusan ribu korban tentara Vietnam Utara (tewas 230.000, terluka 300.000). Pengumuman itu secara tak langsung menjadi pengakuan Amerika bahwa mereka kalah perang di kancah Asia Tenggara.


5.
Spoiler for SUKARNO BERSAMA PEMIMPIN DUNIA
Spoiler for pic


Presiden Sukarno bersama presiden AS, David Dwight Eisenhower, di Washington DC. (Foto: 16 Mei 1956).
-
Eisenhower(14 Oktober 1890 – 28 Maret 1969) atau dikenal dengan nama panggilan “Ike” berasal dari tentara dan politikus Amerika. Ia menjabat Presiden Amerika Serikat ke 34 (1953 – 1961). Pada Perang Dunia II, ia adalah Panglima Tertinggi di Eropa dengan pangkatJenderal Angkatan Darat.


6.
Spoiler for SUKARNO BERSAMA PEMIMPIN DUNIA
Spoiler for pic


Presiden Sukarno sedang berunding dengan Presiden AS, Eisenhower, pada tahun 1960 di Washington DC. (Foto: 6 Oktober 1960).
-
Bung Karno saat itu adalah salah satu dari 5 pemimpin negara netral (non blok) yang mensponsoriresolusi PBB agar diadakan pertemuan antara Presiden Eisenhower (Presiden AS) dan Nikita Khruschev (Perdana Menteri “Uni Soviet” / Rusia) yang sedang mengalami ketegangan.


7.
Spoiler for SUKARNO BERSAMA PEMIMPIN DUNIA
Spoiler for pic


Presiden Sukarno tiba di bandara Karachi, Pakistan. Didampingi oleh Presiden Pakistan, Iskander Ali Mirza, Bung Karno tampak sedang memberi hormat, diapit olehbendera Indonesia dan bendera Pakistan (Foto: 25 Januari 1958).
-
Iskander Ali Mirza (1899 – 1969), berpangkat Mayor Jenderal, adalah Presiden pertama negara Republik Islam Pakistan (23 Maret 1956 - 27 Oktober 1958).


8.
Spoiler for SUKARNO BERSAMA PEMIMPIN DUNIA
Spoiler for pic


Presiden Sukarno sedang disambut oleh Perdana Menteri Jepang, Kishi Nobusuke, di Tokyo, Jepang (Foto: 1958).
-
Kishi Nobusuke (1896 – 1987) adalah politisi Jepang yang menjadi Perdana Menteri Jepang ke 56 dan ke 57 (25 Pebruari 1957 – 12 Juni 1958, dipilih lagi sampai 19 Juli 1960).


9.
Spoiler for SUKARNO BERSAMA PEMIMPIN DUNIA
Spoiler for pic


Presiden Sukarno menjadi tamu kehormatan Kaisar Jepang, Hirohito, dan pangeran Akihito. Bung Karnodijamu makan siang di istana kekaisaran Jepang di Tokyo (Foto: 3 Pebruari 1958).
-
Hirohito (29 April 1901 – 7 Januari 1989) adalah kaisar Jepang yang ke 124. Dalam sejarah Jepang dia adalah Kaisar terlama yang memerintah (1926 – 1989) dan merupakan salah satu tokoh penting pada masa Perang Dunia II serta membangun Jepang kembali dari kehancuran akibat perang.
-
Akihito (lahir 23 Desember 1933) adalah kaisar Jepang yang ke 125 yang memerintah sejak tahun 1989, menggantikan ayahnya, kaisar Hirohito, yang meninggal dunia. Akihito adalah anak kelima dan putera pertama (7 bersaudara) dari Kaisar Hirohito.


10.
Spoiler for SUKARNO BERSAMA PEMIMPIN DUNIA
Spoiler for pic


Presiden Sukarno sedang bercakap-cakap dengan Presiden Kuba, Osvaldo Dorticos Torrado (kiri), dan Perdana Menteri Kuba, Fidel Castro (kanan) di Havana, Kuba (Foto: 9 Mei 1960).
-
Osvaldo Dorticos (17 April 1919 – 23 Juni 1983) adalah politikus Kuba yang menjadi presiden pada periode 17 Juli 1959 – 2 Desember 1976. Sesudah itu, Fidel Castro menggantikannya sebagai presiden.
-
Fidel Castro (Fidel Alejandro Castro Ruz), lahir 13 Agustus 1926, adalah Presiden Kuba sejak 1976 hingga 2008. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Perdana Menteri atas penunjukkan pada Pebruari 1959. Karena mengalami sakit parah pada ususnya, maka pada tanggal 31 Juli 2006 ia menyerahkan tampuk pemerintahannya untuk sementara kepada Wakil Presiden pertama, Raul Castro, adik kandungnya. Lima hari sebelum mandatnya berakhir, tanggal 19 Pebruari 2008, Castro menyatakan tidak akan mencalonkan dirimaupun menerima lagi masa bakti baru sebagai presiden maupun sebagai komandan Angkatan Bersenjata Kuba. Tanggal 24 Pebruari 2008, Majelis Nasional Kuba mengangkat secara resmi Raul Castro sebagai Presiden Kuba.




liyat gan manusia sekelas Eisenhower, Perdana Menteri Jepang, Kishi Nobusuke, Kaisar Jepang, Hirohito, Osvaldo Dorticos Torrado, Fidel Castro, Nikita Khrushchev, John F. Kennedy dari perdana mentri Rusia sampe presiden AS, liat stylenya soekarno gan cool abis,
bayangin kalo yang ada di foto itu pemimpin kita yang sekarang mungkin udah kencing di celana gan, saking groginya.
oiye ane ingetin kembali gan
"REVOLUSI BELUM SELESAI!" 


thanks tvisimy blogdon'forget follome
h
ttp://adiasa.blogspot.com

0 comments:

Post a Comment